Indonesia - Sorah Ad-Dhuha ( The Forenoon ) - Noble Qur'an

Noble Qur'an » Indonesia » Sorah Ad-Dhuha ( The Forenoon )

Choose the reader


Indonesia

Sorah Ad-Dhuha ( The Forenoon ) - Verses Number 11
وَالضُّحَىٰ ( 1 ) Ad-Dhuha ( The Forenoon ) - Ayaa 1
Demi waktu matahari sepenggalahan naik,
وَاللَّيْلِ إِذَا سَجَىٰ ( 2 ) Ad-Dhuha ( The Forenoon ) - Ayaa 2
dan demi malam apabila telah sunyi (gelap),
مَا وَدَّعَكَ رَبُّكَ وَمَا قَلَىٰ ( 3 ) Ad-Dhuha ( The Forenoon ) - Ayaa 3
Tuhanmu tiada meninggalkan kamu dan tiada (pula) benci kepadamu.
وَلَلْآخِرَةُ خَيْرٌ لَّكَ مِنَ الْأُولَىٰ ( 4 ) Ad-Dhuha ( The Forenoon ) - Ayaa 4
Dan sesungguhnya hari kemudian itu lebih baik bagimu daripada yang sekarang (permulaan).
وَلَسَوْفَ يُعْطِيكَ رَبُّكَ فَتَرْضَىٰ ( 5 ) Ad-Dhuha ( The Forenoon ) - Ayaa 5
Dan kelak Tuhanmu pasti memberikan karunia-Nya kepadamu, lalu (hati) kamu menjadi puas.
أَلَمْ يَجِدْكَ يَتِيمًا فَآوَىٰ ( 6 ) Ad-Dhuha ( The Forenoon ) - Ayaa 6
Bukankah Dia mendapatimu sebagai seorang yatim, lalu Dia melindungimu?
وَوَجَدَكَ ضَالًّا فَهَدَىٰ ( 7 ) Ad-Dhuha ( The Forenoon ) - Ayaa 7
Dan Dia mendapatimu sebagai seorang yang bingung, lalu Dia memberikan petunjuk.
وَوَجَدَكَ عَائِلًا فَأَغْنَىٰ ( 8 ) Ad-Dhuha ( The Forenoon ) - Ayaa 8
Dan Dia mendapatimu sebagai seorang yang kekurangan, lalu Dia memberikan kecukupan.
فَأَمَّا الْيَتِيمَ فَلَا تَقْهَرْ ( 9 ) Ad-Dhuha ( The Forenoon ) - Ayaa 9
Sebab itu, terhadap anak yatim janganlah kamu berlaku sewenang-wenang.
وَأَمَّا السَّائِلَ فَلَا تَنْهَرْ ( 10 ) Ad-Dhuha ( The Forenoon ) - Ayaa 10
Dan terhadap orang yang minta-minta, janganlah kamu menghardiknya.
وَأَمَّا بِنِعْمَةِ رَبِّكَ فَحَدِّثْ ( 11 ) Ad-Dhuha ( The Forenoon ) - Ayaa 11
Dan terhadap nikmat Tuhanmu, maka hendaklah kamu siarkan.

Daftar Buku

  • Hal-Hal Yang Merusak AqidahBuku singkat yang menjelaskan tentang beberapa hal yang menyebabkan rusaknya aqidah dan membatalkannya, sebagaimana disebutkan tentang hal-hal yang mengurangi dan melemahkan aqidah seorang muslim.

    Karya : Abdul Aziz bin Abdullah bin Baaz

    Terbitan : Kantor Da'wah dan Bimbingan Islam untuk orang asing di Daerah Sulthanah- Riyadh

    Sumber : http://www.islamhouse.com/p/338565

    Download :Hal-Hal Yang Merusak Aqidah

  • SHALAT BERJAMA`AH Keutamaan, Manfaat dan Hukumnyashalat merupakan suatu perkara yang besar, melihat kedudukannya yang sangat esensial di dalam rukun Islam setelah syahadatain, dan shalat juga merupakan pembeda antara seorang muslim dengan seorang kafir, serta ia merupakan sendi agama Islam , tulisan ini mencoba untuk menguak hukum, keutamaan dan manfaat shalat berjamaah ….

    Editor : Eko Haryanto Abu Ziyad

    Penterjemah : Muhammad Khairuddin

    Sumber : http://www.islamhouse.com/p/291540

    Download :SHALAT BERJAMA`AH Keutamaan, Manfaat dan HukumnyaSHALAT BERJAMA`AH Keutamaan, Manfaat dan Hukumnya

  • Ringkasan Zad al Ma'adBuku ini menjelaskan tentang berbagai petunjuk Rasulullah saw dalam hal-hal yag berkaitan dengan ibadah seperti berwudhu, sholat, puasa, zakat, dan haji juga adab-adab dalam aktifitas keseharian seperti adab bersiwak, berpakaian hingga masalah muamalah seperti adab menyelenggarakan jenazah dan menengok orang sakit.

    Karya : Muhammad At-Tamimi - Ibnu Al Qayyim

    Editor : Eko Haryanto Abu Ziyad

    Terbitan : Maktab Dakwah Dan Bimbingan Jaliyat Rabwah

    Sumber : http://www.islamhouse.com/p/230420

    Download :Ringkasan Zad al Ma'adRingkasan Zad al Ma'ad

  • Kumpulan Doa Dalam Alquran & HaditsBuku ini memuat do'a-do'a yang dikumpulkan dari Al Quran dan Sunnah yang shahih dari Nabi saw. Yang sangat layak bagi setiap muslim untuk mengetahui dan mengamalkannya dalam kehidupan sehari-hari.

    Karya : Sa'id bin Ali Al Qahthani

    Editor : Fir'adi Nashruddin Abu Ja'far - Erwandi Tirmizi - Abdullah Haidar

    Penterjemah : Mahrus Ali

    Terbitan : Maktab Dakwah Dan Bimbingan Jaliyat Rabwah

    Sumber : http://www.islamhouse.com/p/1089

    Download :Kumpulan Doa Dalam Alquran & HaditsKumpulan Doa Dalam Alquran & Hadits

  • Sejarah Hidup Rasulullah ( Shallallahu ‘Alaihi Wa Sallam )Buku yang menjelaskan tentang sejarah hidup Rasulullah ( Shallallahu ‘Alaihi Wa Sallam ) dari sejak lahir hingga wafat, bahkan disebutkan tentang keadaan bangsa arab sebelum masa kenabian beliau dan perjuangan dakwah yang beliau baik dakwah secara sembunyi-sembunyi maupun terang-terangan.

    Karya : Shafiyurrahman Al-Mubarakfury

    Editor : Mohammad Lathif

    Penterjemah : Abdullah Haidar

    Terbitan : Kantor Da'wah dan Bimbingan Islam untuk orang asing di Daerah Sulthanah- Riyadh

    Sumber : http://www.islamhouse.com/p/338567

    Download :Sejarah Hidup Rasulullah ( Shallallahu ‘Alaihi Wa Sallam )